Warisan Abadi
WarisanPasti kata ini gak asing lagi ya di telinga teman - teman.
Menurut KBBI nih, kawan,
warisan/wa·ris·an/ n sesuatu yang diwariskan, seperti harta, nama baik; harta pusaka: ia mendapat ~ yang tidak sedikit jumlahnya;Nah, kali ini, kita akan mengupas lebih dalam lagi soal "warisan".
Eits, tapi ini bukan warisan biasa loh, kawan.
Ini namanya...
Warisan AbadiYang namanya warisan, pasti diturunkan dari nenek moyang ya.
Pertama-tama, sebagai contoh, papanya Bemo punya toko sembako, nah setelah papanya meninggal, Bemo punya hak waris atas toko sembako itu. Contoh lainnya, kakeknya Bibo punya penyakit jantung, papanya Bibo juga sakit jantung, nah dapatlah si Bibo "warisan" penyakit jantung.
Nah lohh, kak, kok penyakit diwariskan juga sih?
Bilangan 14:18 "TUHAN itu berpanjangan sabar dan kasih setia-Nya berlimpah-limpah, Ia mengampuni kesalahan dan pelanggaran, tetapi sekali-kali tidak membebaskan orang bersalah dari hukuman, bahkan Ia membalaskan kesalahan bapa kepada anak-anaknya, kepada keturunan yang ketiga dan keempat."
Ulangan 30:19-20a "Aku memanggil langit dan bumi menjadi saksi terhadap kamu pada hari ini: kepadamu kuperhadapkan kehidupan dan kematian, berkat dan kutuk. Pilihlah kehidupan, supaya engkau hidup, baik engkau maupun keturunanmu, dengan mengasihi TUHAN, Allahmu, mendengarkan suara-Nya dan berpaut pada-Nya,"So, pilihannya cuma 2, kawan. Mau warisan berkat atau warisan kutuk?
Kalau kita mau mewariskan berkat untuk keturunan kita, pastikan kita menabur yang benar dalam hidup kita saat ini.
Maksudnya menabur yang benar gimana, kak?
Salah satu contoh menabur yang benar adalah dengan menjaga kekudusan.
Ah kalo itu sih gampang kak. Aku gak hubungan seks diluar nikah kok. Aku juga pacaran seagama kok kak.
Ingat, kekudusan juga di pikiran loh. Lagipula seagama belum tentu seiman. Kalau seiman berarti benar-benar ada Yesus dalam hati kamu dan pasanganmu. Jangan coba-coba kompromi ya, kawan! Terang dan gelap gak bisa bersatu.
Wanita, hati-hati dengan telingamu!
Wanita ini suka banget pake perasaan. Sampe-sampe waktu gombal mendarat di telinga wanita, seketika itu juga bisa menerbangkan wanita ke langit ketujuh *lebay* haha.
Nah, bahayanya karena ketipisan telinga wanita, jadi celah terbuka nih buat lelaki yang meluncurkan "serangan-serangannya".
So, dijaga ya telinganya, ladies ;) jangan sampai ada lelaki yang gak tepat merusak hidupmu
Wanita, kamu berharga di mata Tuhan. Kamu mungkin memang terlihat rapuh, tetapi Tuhan ciptakan kamu sebagai penolong bagi 'Adam'.
Nah, lelaki, hati-hati dengan matamu!
Lelaki jatuh dalam dosa kekudusan biasanya dimulai dari mata.
Pastikan pasangan hidupmu juga adalah pasangan yang sepadan dan seimbang. Jangan hanya berpatokan pada fisik saja, pasti menyesal. Cantik dan ganteng itu relatif. Yang penting inner-beauty nya gimana :)
Kawan, kalau kamu main-main soal kekudusan atau pasangan hidup, yang kamu hancurkan bukan hidupmu loh, tapi keturunanmu dan masa depanmu! Kamu sedang mempertaruhkan anak-cucumu!
Karena apa yang kita tabur pasti kita tuai. Tuhan itu adil!
Sekalipun berat dan banyak tantangan untuk hidup benar, tenang, kamu gak berjalan sendiri kok. Tuhan pasti berikan kekuatan :)
Kenapa sih kak bahasnya soal kekudusan dan pasangan hidup?
Karena ini adalah fondasi dalam keluarga. Kalau fondasinya gak kuat, pasti rumahnya gak kuat.
Keluarga adalah sasaran utama iblis. Iblis mau menghancurkan keluarga, pertama karena keluarga adalah sel yang terpenting. Itulah salah satu alasan bayi korban aborsi lebih banyak jumlahnya dibandingkan korban jiwa karena peperangan.
Kedua, keluarga juga menentukan kualitas anak muda generasi ini. Betapa banyak anak muda yang hidupnya berantakan karena keluarganya berantakan. Padahal anak muda adalah bibit-bibit yang mau Tuhan pakai untuk mengguncangkan dunia. Anak muda adalah perubahan bagi bangsa.
Iblis coba hancurkan lewat apa? Keluarga.
Jadi, ayo berdoa juga bagi keluarga kita. Bukan secara kebetulan Tuhan tempatkan kita dalam keluarga kita saat ini. Tuhan tidak pernah salah menempatkan kita. Ada suatu tujuan ilahi yang Tuhan miliki dalam hidupmu dan keluargamu.
Pastikan juga saat ini kita menabur yang benar untuk warisan abadi bagi keturunan kita :)
Tuhan Yesus memberkati
SEMANGAT...
BalasHapusYes! AMEN!!
BalasHapusYess!!!!
BalasHapusYess!!!!
BalasHapus